Header Ads

ad728
  • Berita Terbaru

    Bentuk Kader Konselor Untuk Remaja Melalui PKPR, Dinas Kesehatan dan Puskesmas Setu Berikan Penyuluhan di Lingkungan Ponpes Asshiddiqiah 06 Serpong

    kader konselor PKPR berfoto bersama dengan narasumber

    ACMA Media – Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan melalui Bidang Kesehatan Masyarakat dan Puskesmas Kec. Setu gencar melaksanakan penyuluhan tentang kesehatan remaja bagi pelajar di Kota Tangerang Selatan. Kegiatan penyuluhan kesehatan ini merupakan program Usaha Kesehatan Sekolah, berlangsung pada Sabtu, (31/01/2020) kemarin di Lingkungan Pondok Pesantren Asshiddiqiyah 06 Serpong.

    Secara bergilir dan bertahap, tim pelaksana program PKPR memaparkan materi penyuluhan pada remaja yang diharapkan kedepannya akan menjadi kader konselor untuk Pelayanan Kesehatan Peduli Remaja di Lingkungan Pondok Pesantren Asshiddiqiyah 06 Serpong ini.

    Hadir dalam kegiatan tersebut para narasumber dan penyuluh perwakilan langsung dari Dinas Kesehatan Kota Tangerang Selatan dan Puskesmas Kec. Setu didampingi Ketua Pelaksana Usaha Kesehatan Sekolah, Sri Luluk Mutholiah dan dihadiri oleh 40 Santri sebagai Calon Kader PKPR. Dalam kegiatan ini, masing2 narasumber menyampaikan materi yang berbeda-beda. Diantaranya adalah tentang alat reproduksi laki-laki dan perempuan, bahaya napza bagi kesehatan, cara bergaul sehat dan gizi seimbang bagi remaja.

    Narasumber menyampaikan materi pada para kader konselor PKPR

    Sri Luluk Mutholiah, sebagai Ketua Pelaksana UKS dan Kegiatan PKPR menyampaikan bahwa tujuan diadakannya kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas kesadaran dan kesehatan santri, dengan mewadahi permasalahan kesehatan remaja baik fisik maupun psikisnya. 

    “kita ingin mewadahi bagi teman-teman remaja lainnya untuk menceritakan permasalahan kesehatannya tanpa ada rasa minder atau takut permasalahannya tersebar. Lebih jauh lagi kemanfaatan hadirnya PKPR disini adalah para santri bisa menyalurkan perasaan ketidak kenyamanannya atau kaitannya dengan hal belajar, kesehatan dan lainnya. Kader konselor di PKPR disini kita sebut CFC (Caring to Friend Community)”. Ujarnya

    Dalam kegaitan ini juga para Kader Konselor PKPR juga dibimbing cara dan teknis lapangan menangani permasalahan para santri. Dan tanya jawab seputar perkembangan kesehatan anak-anak santri masa kini. (edyas.net)

    Tidak ada komentar

    Post Top Ad

    ad728

    Post Bottom Ad

    ad728